Buku_Saku_Lengkap_Percakapan_Sehari-hari_dalam_Bahasa_MandarinKemajuan Cina dalam berbagai segi, baik budaya, ekonomi, politik, dan militer telah mengangkat bahasa Mandarin menjadi salah satu bahasa Internasional. Bahasa Mandarin sering kita jumpai dalam film-film Cina yang sudah sangat populer dan sejajar dengan film-film Holywood. Cina juga memiliki hubungan bisnis dan perdagangan di seluruh dunia, salah satunya di Indonesia.

Selain itu, penduduk asal negeri Tirai Bambu ini tersebar di seluruh penjuru dunia, selama beratus-ratus tahun, namun masih tetap menjaga budaya dan bahasa nenek moyangnya. Oleh sebab itu, bahasa Mandarin semakin banyak dipergunakan oleh masyarakat sebagai bahasa komunikasi, baik di tingkat individu, kelompok, maupun internasional.

Sungguh suatu keniscayaan dengan ditambahnya era globalisasi seperti sekarang ini, belajar bahasa Mandarin sudah menjadi kebutuhan. Karena itu, tidak salah banyak sekolah-sekolah yang memasukkan bahasa Mandarin sebagai satu kurikulum pelajaran bahasa asing. Belum lagi ditambah dengan lembaga-lembaga bahasa yang menyediakan pembelajaran bahasa Mandarin, seperti bimbingan belajar dan tempat kursus.

Hadirnya Buku Saku Lengkap Percakapan Sehari-hari dalam Bahasa Mandarin terbitan TransMedia ini untuk membantu Anda yang ingin belajar percakapan bahasa Mandarin, terutama bagi para pemula yang baru mengenal bahasa ini. Anda bisa belajar pinyin terlebih dahulu, baik huruf maupun cara pelafalannya dari buku ini agar Anda menjadi lebih mudah untuk mencerna berbagai contoh percakapan dalam bahasa Mandarin.

Andrian dan Cryce Yulianti menyusun buku ini dengan mengangkat percakapan-percakapan yang tidak jauh dari berbagai kegiatan sehari-hari, mulai dari rumah, kantor, sekolah, kampus, hingga di berbagai tempat umum. Semua dikemas dalam bentuk kalimat sederhana sehingga Anda mudah mengikuti atau bahkan menghapalnya. Sebagai bonus, penulis memberi tambahan kumpulan kosakata pilihan dan kamus mini Indonesia-Mandarin.

Melalui buku ini, diharapkan bisa mempermudah Anda dalam mendapatkan panduan mahir berbicara dalam bahasa Mandarin. Tujuannya, agar Anda bisa berkomunikasi dengan baik ketika dalam situasi yang dibutuhkan. Selamat belajar!