Bila sering gagal dalam tes psikotes, bukan berarti Anda tidak mampu berpikir atau telmi. Tak perlu cemas atau pun kurang percaya diri jika ada kesempatan menghadapi psikotes. Semua orang bisa mempelajari latihan-latihan dalam psikotes. Amatilah, dari dulu pola materi soal psikotes tidak banyak perubahan. Anda hanya perlu latihan, mengenali soal-soal, serta berkonsentrasi.

 

Berikut beberapa persiapan untuk menghadapi psikotes:
 
1. siapkan diri dengan latihan-latihan, baik di waktu santai atau pun berlatih dengan
    waktu yang sempit. Kedua tip tersebut biasa disarankan oleh psikolog pada
    para calon peserta tes psikotes,
2. pahami pola pembagian soal dan tujuan dari psikotes tersebut,
3. kenali penilaian dalam psikotes yang biasanya dikelompokkan menjadi 7   
   (kemampuan verbal, numerik, spasial, reasoning, memori dan kreativitas berpikir,
4. pastikan posisi pekerjaan yang dipilih sesuai minat dan bakat Anda,
5. membaca buku-buku latihan psikotes,
6. baca instruksi setiap soal dengan baik dan lihat durasi pengerjaannya,
7. konsentrasi dan menyiapkan diri, baik fisik dan psikis secara sehat, dan
8. menjadi diri sendiri.

Sebagian dari 8 tip di atas diambil dari buku Sukses Menembus Psikotes dan Tes Kemampuan Umum. Dalam buku ini juga dijelaskan tentang tujuan dari skema psikotes. Skema psikotes sendiri bertujuan mengarahkan bakat yang Anda miliki dan menyesuaikannya dengan bidang pekerjaan yang cocok.

Selain soal pengantar psikotes dan penilaian dalam psikotes, buku ini menyajikan aneka soal yang dilengkapi kunci jawaban. Dalam setiap soal ditunjukkan waktu pengerjaan dan pilihan-pilihan jawaban yang sekilas nampak mirip.

Melalui psikotes Anda juga bisa mengukur kemampuan diri, cara membagi waktu, dan tentu kecepatan memahami soal dan cara menjawabnya dengan tepat. Dalam buku yang diterbitkan Transmedia ini, Anda ditunjukkan makna kemampuan dasar seperti kemampuan verbal dan numerik, serta kemampuan spasial, reasoning, memori, serta kreativias berpikir. 

Sukses Menembus Psikotes dan Tes Kemampuan Umum siap mendampingi Anda untuk menghadapi psikotes.